Notification

×

Iklan

Iklan

Kerap Marah-marah, Fadli Zon Sarankan Risma Ikut Terapi

Sunday, October 3, 2021 | 15:49 WIB Last Updated 2021-10-03T08:49:43Z
Kerap Marah-marah, Fadli Zon Sarankan Risma Ikut Terapi
Kerap Marah-marah, Fadli Zon Sarankan Risma Ikut Terapi

 

KARAWANGPORTAL - Aksi marah-marah Menteri Sosial Tri Rismaharini kepada seorang Pendamping Keluarga Harapan (PKH) di Gorontalo mendapatkan kritikan dan kecaman dari berbagai pihak. 

Wakil Ketua Umum Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Fadli Zon ikut mengkritik. Ia menganggap perilaku Risma sudah keterlaluan untuk sekelas pejabat negera seperti seorang menteri. "Perilaku marah-marah di depan publik dengan kekerasan verbal ini sudah melampaui batas," kecam Fadli, Minggu. 

Ketua BKSAP DPR ini juga menilai aksi marah-marah yang dilakukan mantan wali kota Surabaya ini tidak menyelesaikan masalah yang ada. Justru membuat kegaduhan baru. 

Karena perilaku ini kerap dilakukan, Fadli menyarankan kepada Risma untuk melakukan terapi. "Sebaiknya segera ikut terapi “anger management” (manajemen kemarahan)," sarannya. 

Seperti diketahui, aksi marah-marah Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini kepada seorang Pendamping Keluarga Harapan (PKH) di Gorontalo pada Jumat (1/10/2021) viral di media sosial. Sebuah video singkat memperlihatkan aksi Mensos Risma marah-marah ketika rapat bersama pejabat Provinsi Gorontalo terkait distribusi bantuan sosial (bansos).

Mensos Risma terlihat mengacungkan pena pada seorang pendamping PKH di Gorontalo ketika pihaknya dtuding disebut mencoret data penerima bansos sehingga bantuan tak tepat sasaran. 

Pendamping PKH tersebut kemudian didatangi Mensos Risma. Lalu, Risma mengarahkan pulennya ke dada petugas itu sambil berkata keras. “Jadi bukan kita coret ya! Kamu tak tembak ya, tak tembak kamu!” [telusur]

No comments:

Post a Comment

Karawang Portal | adalah tempat belajar blogger pemula dan profesional. Kamu bisa menemukan kami di sosial media berikut.

Note: Only a member of this blog may post a comment.

×
Berita Terbaru Update