×

Iklan

Iklan

Cara Mudah Membuat Akun Gmail Baru Tanpa No HP

Thursday, July 1, 2021 | 08:44 WIB Last Updated 2021-07-01T01:52:54Z

karawang portal
Cara Mudah Membuat Akun Gmail Baru Tanpa No HP

  

KARAWANGPORTAL - Email sudah menjadi kebutuhan sehari-hari manusia modern, terutama Gmail yang menautkan dengan layanan Google Mobile Services lainnya.


Melalui Gmail, Google memberikan kebebasan pemilik akun untuk mengirimkan file seperti image, dokumen, atau software kepada siapa pun secara gratis.

Jika tertarik, Anda bisa membuat akun Gmail secara mudah melalui langkah-langkah berikut ini:


1. Pertama Anda bisa masuk ke alamat www.gmail.com pada web browser.


2. Lalu klik create account, maka sebuah kotak akan terbuka. Kemudian isi nama “First Name dan Last Name”, dan kita akan ditujukan ke menu baru untuk mengisi informasi seperti: tanggal, bulan, tahun lahir dan jenis kelamin.


3. Kemudian kita akan dibawa ke menu selanjutnya untuk memilih nama email dan klik lanjut.


4. Masukan password yang Anada inginkan dengan menggabungkan angka, simbol, dan karakter huruf besar dan kecil. Buat serumit mungkin agar akun email kita memiliki password yang kuat. Kemudian klik selanjutnya.


5. Kemudian muncul peraturan Google dan klik ya.


6. Masuk ke www.gmail.com menggunakan email dan password yang kita buat tadi, nah nanti kita akan mendapatkan email pemberitahuan dari Google Community Team yang berisikan bahwa email kita siap digunakan.

Setelah Memiliki akun gmail, maka Anda akan semakin mudah terhubung dengan layanan milik raksasa Mountain View lainnya seperti YouTube. Lewat email, Anda pun bisa membuat akun media sosial dan keperluan lainnya.(KP_Tech)

No comments:

Post a Comment

Karawang Portal | adalah tempat belajar blogger pemula dan profesional. Kamu bisa menemukan kami di sosial media berikut.

Note: Only a member of this blog may post a comment.

×
Berita Terbaru Update