×

Iklan

Iklan

Indonesia Kritik Soal Konflik DI Gaza Israel, Pemimpin Kalian Tak Jujur

Thursday, June 17, 2021 | 19:03 WIB Last Updated 2021-06-17T12:03:14Z

karawang portal
Indonesia Kritik Soal Konflik DI Gaza Israel

KARAWANGPORTAL - Indonesia, Malaysia dan Brunei telah mendesak PBB untuk turun tangan dan menghentikan kekejaman yang dilakukan terhadap rakyat Palestina di Gaza oleh Israel.

Terkait hal tersebut, Israel memberikan kritikan kepada ketiga negara tersebut, termasuk Indonesia.

Sagi Karni, yang merupakan duta besar Israel untuk Singapura, Kamis (17/6) meberikan kritik untuk para pemimpin tiga negara itu, "tidak jujur" dan mengabaikan "sifat sebenarnya dari konflik".

Karni menyebutkan, Israel terlibat konflik dan pertempuran dengan milisi Hamas, bukan warga kepada Palestina.

"Hamas adalah organisasi anti-Semit ... Saya tidak yakin banyak orang yang berpartisipasi dalam debat media sosial benar-benar memahami sifat radikal dan fasis Hamas," katanya kepada Reuters dalam sebuah wawancara video.

Karni mengatakan Israel mengakui ada korban sipil selama 11 hari permusuhan, tetapi satu-satunya cara bagi pihak mana pun untuk memiliki pengaruh yang berarti atas apa yang terjadi di Timur Tengah adalah dengan menjalin hubungan dengan Israel.

"Kami bersedia berbicara, kami bersedia bertemu, dan pintu terbuka sejauh yang kami ketahui. Saya tidak berpikir begitu sulit untuk menemukan kami," katanya.

Hamas sendiri berulang kali membantah bahwa mereka anti-semit. Hamas merupakan faksi Palestina yang berkuasa di Gaza.

Diketahui, Israel memiliki kedutaan besar di Vietnam, Thailand, Filipina dan Myanmar, di antara negara-negara lain di Asia.

Baik Indonesia, Malaysia dan Brunei tidak mempunyai hubungan resmi dengan Israel. Hal ini dikarenakan mendukung kemerdekaan Palestina yang dijajah Israel.

[www.indozone.id]

No comments:

Post a Comment

Karawang Portal | adalah tempat belajar blogger pemula dan profesional. Kamu bisa menemukan kami di sosial media berikut.

Note: Only a member of this blog may post a comment.

×
Berita Terbaru Update